Laman

Categories

Kamis, 26 September 2013

Cara membuat Drive baru pada Windows 7

Pertama - tama, buka Windows Explorer, lalu klik kanan pada my computer seperti berikut ini :

pilihlah manage,lalu akan terbuka jendela baru seperti berikut :

Jika kotak pilihan diatas sudah muncul,pilihlah DISK MANAGEMENT, karena disanalah kita akan membuat drive baru. Pada disk management akan ditampilkan drive yang kita miliki seperti berikut ini :


untuk membuat drive baru, pilihlan drive yang masih memiliki sisa SIZE yang diperlukan dalam pembuatan drive baru. jika sudah,klik kanan pada drive tersebut dan pilih SHRINK seperti gambar berikut :
lalu akan muncul kotak dialog yang meminta kita untuk memasukkan besar volume dari DRIVE yang SUDAH ADA SEBELUMNYA untuk di SHRINK menjadi sebuah drive baru. Berikut ini adalah contoh ketika saya SHRINK drive E dari komputer saya :

Enter The Amount Of Space To Shrink In MB adalah jumlah volume dari drive E yang dapat saya jadikan Volume pada DRIVE BARU yang akan diciptakan. Pada gambar diatas,volume maksimal yang dapat di SHRINK adalah 20294 MB,jadi kita bisa memasukkan angka yang lebih kecil dari itu, tapi tidak bisa memasukkan angka yg lebih besar. ini akan menjadi total volume pada drive baru yang akan kita buat. Jika sudah selesai,klik SHRINK

pada gambar diatas,drive yang kita miliki sudah bertambah satu, tapi karena belum diformat, dia tidak akan muncul pada my computer anda, jadi klik KANAN pada drive tersebut dan pilih NEW SIMPLE VOLUME untuk membuat drive tersebut bisa kita gunakan,seperti gambar dibawah ini :

 Jika sudah maka akan ada kotak pilihan yang muncul untuk menanyakan nama drive yang ingin dibuat,ukuran volumenya dll. Ketika anda sudah selesai mengisi kotak isian tersebut, maka drive tersebut siap digunakan dan sudah muncul di MY COMPUTER.

terkadang,drive baru ini digunakan untuk menginstall OS lainnya pada komputer kita,jika pembuatan drive dimaksudkan untuk menjadi tempat kita menginstall OS baru, JANGAN memilih NEW SIMPLE VOLUME ketika drive sudah selesai dibuat,biarkan saja seperti itu. Lalu instal OS yang anda inginkan pada drive kosong tersebut..

Silahkan mencoba. Terima kasih.. :D



1 komentar:

^^